Saturday, April 5, 2014

Menjelang pemilu 9 April

Pemilu datang lagi. Kurun waktu lima tahun memang cukup singkat. Besok tanggal 9 April 2014 nyoblos lagi. Memang benar ya, apa yang kita coblos akan menentukan nasib bangsa untuk lima tahun dan seterusnya. Apa yang saya coblos lima tahun lalu saya anggap kesalahan, salah pilih partai, salah pilih pemimpin juga. Bahkan saya sebenarnya mengulangi kesalahan lima tahun sebelumnya lagi, kita jadi banyak kehilangan orang-orang pintar karena kalah modal sama orang-orang yang punya duit dan populer,apa lagi tahun ini banyak artis yang terjun ke dunia politik.


 Tau apa mereka tentang dunia politik??.. Pemerintahan bukan tempat belajar politik, tetapi merupakan pengabdian kepada Negara.
 
 Apalagi slogan mereka yang sangat mentap dan tegas, berkampanye sana-sini atas nama bangsa. “Katakan tidak pada korupsi, Janji-janji bertebaran seperti biasa dari atas panggung kampanye,  Iklan anti korupsi mereka selalu menghiasi media televisi, surat kabar, dan media lainnya. Yang mendengar terpesona , bahkan ada yang terkesima,  Saya pun tergoda merasa yakin kalau mereka bisa berantas korupsi di negeri ini, dan pada akhirnya !!!  (omong kosong)


Kali ini jangan salah pilih, apa karena suara anda di beli sekian ribu dengan durasi 5 tahun," money politik" jika 1 suara di pemilu di bayar Rp 50.000/orang, itu artinya: jika di bagi 5 tahun berarti pertahun Rp 10.000 di bagi 12 bulan berarti Rp 833 haaaah ternyata harga diri seorang pemilih yang di bayar masih lebih rendah di banding harga permen dan kalau  sudah gini nilai harga masyarakat INDONESIA maka jangan harap INDONESIA bebas dari korupsi, kalau suara anda masih bisa di beli, jangan di tukar  nasib negri ini dengan uang receh. dikalangan saya money politik itu tidak asing lagi, menurutku itu sih rezeki (gak boleh nolak)  :)tapi soal suara ya jangan asal-asalan kalo mau cari pemimpin yang benar-benar mengabdi pada negara ?..Heeyyy !!! Gaji presiden berapa?  Jawabanya : Rp 85.074.356  potongan pajak Rp 22.576.556 so gaji bersih presiden Rp 62.497.800 yaa tinggal kalikan sendiri pertahunya berapa. Sedangkan biaya yang di keluarkan untuk kampanye berapa triliun, balik modal aja gak mungkin, Sisanya mau ngambil dari mana?? (mikir) :)

Tanggal 9 April 2014 & 9 juli 2014 besok jangan sampai salah pilih lagi, semoga!

0 comments:

Post a Comment